Text
Loyalitas konsumen berdasarkan penerapan customer relationship management pada industri consumer goods
Persaingan untuk dapat unggul dibandingkan dengan kompetitor terjadi sangat kompetitif pada industry consumer goods. Strategi bisnis dan pemasaran yang efektif sangat dibutuhkan untuk menjadi keunggulan bersaing, dimana strategi harus fokus kepada tujuan jangka panjang. Loyalitas konsumen merupakan faktor yang dapat memengaruhi profitabilitas perusahaan sebagai tujuan bisnis. Penelitian ini menganalisis implementasi Customer Relationship Management (CRM) sebagai strategi yang fokus kepada hubungan jangka panjang antara perusahaan dan konsumen untuk meningkatkan loyalitas konsumen pada industri consumer goods. Implementasi Lactamil Mama Care dari PT. Sarihusada, Danone Indonesia merupakan objek yang digunakan untuk studi kasus. Penelitian ini bersifat konklusif-deskriptif dengan desain single cross sectional. Penelitian ini terdiri dari 9 hipotesis dan 290 responden yang telah memenuhi syarat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi CRM memengaruhi positif signifikan terhadap loyalitas konsumen. Selain itu, reputasi perusahaan, kepuasan konsumen, dan kepercayaan konsumen juga memengaruhi positif signifikan terhadap loyalitas konsumen. Implikasi manajerial diberikan untuk meningkatkan performa perusahaan.Ada tabel
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
T 203/14 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Jakarta Program Magister Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia., 2014 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Consumer satisfaction Consumer loyalty Consumer goods Consumer trusts Corporate reputation Consumer relationship management |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | xix, 190 p., 62 p. : il. ; 30 cm & lamp |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |