Text
Analisis pengaruh iklan banner online terhadap minat membeli produk fesyen pada netizen perempuan Indonesia : studi kasus : Toko Online Berrybenka
Perkembangan penggunaan internet yang cukup pesat berdampak pada pertumbuhan industri e-commerce di Indonesia. Dengan makin bertambahnya jumlah perusahaan e-commerce, maka mereka saling bersaing untuk mempromosikan situs mereka. Iklan web banner adalah salah satu cara integrated marketing communication yang lazim digunakan oleh perusahaan-perusahaan e-commerce dengan tujuan meningkatkan transaksi di situs mereka. Penelitian ini membahas pengaruh penggunaan iklan web banner terhadap minat membeli (intention to purchase) produk fesyen pada toko online Berrybenka dengan memperhatikan 2 variabel moderating, yaitu: product involvement dan trust toward website. Atribut-atribut iklan web banner disini dilihat dari sisi perceived informativeness dan perceived entertainment. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh positif dari kedua atribut iklan web banner terhadap product involvement. Namun atribut-atribut iklan web banner berpengaruh terhadap trust toward website dan juga terhadap intention to purchase. Dalam penelitian ini, product involvement dan trust toward website tidak terbukti menjadi variabel moderating yang memperkuat atau memperlemah hubungan antara atribut iklan web banner dengan intention to purchase. Bagi toko online Berrybenka sendiri, penggunaan iklan web banner bermanfaat meningkatkan brand awareness dan frekuensi kunjungan, namun tidak efektif meningkatkan intention to purchase karena kebanyakan pengunjung yang masuk lewat iklan web banner memiliki motivasi rekreasional.Perkembangan penggunaan internet yang cukup pesat berdampak pada pertumbuhan industri e-commerce di Indonesia. Dengan makin bertambahnya jumlah perusahaan e-commerce, maka mereka saling bersaing untuk mempromosikan situs mereka. Iklan web banner adalah salah satu cara integrated marketing communication yang lazim digunakan oleh perusahaan-perusahaan e-commerce dengan tujuan meningkatkan transaksi di situs mereka. Penelitian ini membahas pengaruh penggunaan iklan web banner terhadap minat membeli (intention to purchase) produk fesyen pada toko online Berrybenka dengan memperhatikan 2 variabel moderating, yaitu: product involvement dan trust toward website. Atribut-atribut iklan web banner disini dilihat dari sisi perceived informativeness dan perceived entertainment. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh positif dari kedua atribut iklan web banner terhadap product involvement. Namun atribut-atribut iklan web banner berpengaruh terhadap trust toward website dan juga terhadap intention to purchase. Dalam penelitian ini, product involvement dan trust toward website tidak terbukti menjadi variabel moderating yang memperkuat atau memperlemah hubungan antara atribut iklan web banner dengan intention to purchase. Bagi toko online Berrybenka sendiri, penggunaan iklan web banner bermanfaat meningkatkan brand awareness dan frekuensi kunjungan, namun tidak efektif meningkatkan intention to purchase karena kebanyakan pengunjung yang masuk lewat iklan web banner memiliki motivasi rekreasional.Ada Tabel
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
T 257/13 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Jakarta Program Magister Manajemen, Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia., 2013 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Product development Marketing communication Advertising Purchase intention |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | xii, 150 p. : il, ; 30 cm |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |