Text
Selama ini perusahaan komponen otomotif telah memberikan kontribusi bagi perekonomian Indonesia. Kontribusi tersebut akan lebih besar dan langgeng bila dilakukan transformasi proses manufaktur di perusahaan menjadi strategi manufaktur untuk menghasilkan kinerja yang baik. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor-faktor jejaring aliansi, kapabilitas dinamis, ketidakpastian lingkungan manufaktur berpengaruh terhadap strategi manufaktur dan bagaimana pengaruh strategi manufaktur terhadap kinerja. Sebelas hipotesis dikembangkan untuk mengetahui pengaruh jejaring aliansi, kapabilitas dinamis manufaktur dan ketidakpastian lingkungan terhadap strategi manufaktur, khususnya terhadap dimensi strategi kualitas, biaya, pengiriman , dan fleksibilitas. Structural Equation Modelling digunakan untuk pengolahan data 162 perusahaan komponen otomotif lapis 2 dan 3. Hasilnya menunjukkan dua dimensi strategi manufaktur yang penting bagi perusahaan komponen otomotif lapis 2 dan 3 di Indonesia yaitu strategi biaya dan strategi pengiriman karena keduanya berpengaruh positif terhadap kinerja. Strategi biaya dipengaruhi secara positif oleh jejaring aliansi , sementara strategi pengiriman dipengaruhi secara positif oleh ketidakpastian lingkungan.Ada tabel
| Call Number | Location | Available |
|---|---|---|
| D 315 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
| Penerbit | Depok: Program Pascasarjana Ilmu Manajemen, Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia 2012 |
|---|---|
| Edisi | - |
| Subjek | Strategic management Corporate strategy Manufacturing industry Performance Company performance Automotive industry Environment |
| ISBN/ISSN | - |
| Klasifikasi | - |
| Deskripsi Fisik | xv, 221 p. : il. ; 30 cm. |
| Info Detail Spesifik | - |
| Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
| Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |