Text
Analisis kepuasan pengunjung Sea World Indonesia
Dalam skripsi yang mengambil tema ?Analisis Kepuasan Pengunjung Sea World Indonesia? ini akan dilihat pendapat pelanggan mengenai apa yang seharusnya SWI lakukan (harapan responden) dan persepsi responden atas kinerja jasa SWI sesungguhnya. Atribut jasa yang akan dianalisis dikembangkan dari 5 dimensi Servqual yang di break down menjadi 22 atribut pelayanan jasa., kemudian diukur dengan menggunakan skala likert. Pertama akan dilihat sejauh mana tingkat kepentingan atribut-atribut dalam 5 dimensi Servqual pada Importance Analysis. Kemudian dalam Performance Analysis, atribut tersebut dilihat nilai kinerjanya menurut persepsi responden. Nilai yang didapat dari kedua analisis tersebut kemudian dibandingkan dalam Gap Analysis untuk mengetahui apakah responden puas atau kurang puas atas kinerja SWI. Bila angka gap menunjukkan nilai positif maka responden puas, begitu pula sebaliknya. Selanjutnya atribut tersebut akan dipetakan dalam Matrix Importance-Performance untuk menganalisa lebih dalam atas posisi atribut tersebut dan mengetahui tindakan manajemen SWI atas atribut tersebut. Masih untuk mengukur kepuasan responden, dilakukan analisis secure customer index, yang bertujuan mengetahui pelanggan SWI yang secure. Untuk melengkapi analisis, dilakukan juga penelitian terhadap profil pengunjung SWI dan perilaku pemakaian jasa SWI mereka. .Bibliograpy dan tabel
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
5000 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Depok Depatemen Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia., 2004 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Consumer satisfaction Recreation areas |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | xii, 128 p. : ill ; 30 cm & lamp |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |