Text
Implementasi activity-based costing pada divisi medium density fiberboard (MDF) PT Sumalindo lestari jaya
Perkembangan dunia dan teknologi yang pesat telah memberikan pengaruh besar kepada perkembangan bisnis di seluruh dunia. Kemajuan perkembangan teknologi yang pesat telah membantu mengatasi kendala dan keterbatasan waktu dan tempat di seluruh dunia. Kemajuan dunia dan teknologi juga berpengaruh kepada dunia bisnis, dengan menjadikannya semakin kompetitif. Tingginya tingkat persaingan di dalam dunia bisnis menuntut para pelaku bisnis untuk dapat menetapkan strategi dan keputusan secara tepat dan akurat. Agar manajemen perusahaan dapat mengambil keputusan dengan tepat dan akurat maka manajemen perlu didukung oleh sistem akuntansi biaya yang dapat menyediakan informasi yang relevan, dapat diandalkan dan tepat waktu. Salah satu sumber informasi yang digunakan oleh perusahaan dalam pengambilan keputusan adalah dengan menggunakan informasi yang disediakan oleh sistem akuntansi biaya. Informasi yang disediakan oleh sistem akuntansi biaya perusahaan antara lain digunakan untuk mengambil berbagai keputusan, yang antara lain berkaitan dengan penetapan harga produk, pelaporan kepada pihak eksternal, termasuk untuk melakukan kontrol terhadap efisiensi dan efketivitas operasional perusahaan. PT Sumalindo Lestari Jaya merupakan salah satu pemain pada industri perkayuan, yang menjual kayu baik di pasar domestik dan internasional. Persaingan yang tinggi di antara para pemain kayu di pasar menyebabkan perusahaan membutuhkan informasi biaya yang akurat terkait dengan biaya produknya. Activity-Based Costing merupakan perbaikan dari sistem akuntansi biaya tradisional. Pengembangan ABC ini dipicu oleh semakin besarnya peranan biaya overhead perusahaan, sehingga penggunaan sistem biaya tradisional akan menghasilkan informasi yang terdistorsi. ABC memberikan perhitungan biaya produksi yang jauh lebih akurat dibandingkan sistem akuntansi biaya tradisional. Dalam ABC, pembebanan biaya kepada produk dilakukan berdasarkan aktivitas yang dikonsumsi oleh setiap produk. Skripsi ini akan mengulas penerapan activity-based costing pada PT Sumalindo Lestari Jaya sebagai alternatif dari sistem akuntansi biaya tradisional yang selama ini digunakan oleh perusahaan. Hasil penerapan sistem ABC pada perusahaan menjanjikan perhitungan biaya produksi yang lebih akurat. Dengan digunakannya sistem ABC, perusahaan diharapkan dapat mengambil keputusan yang lebih tepat dan akurat berdasarkan informasi yang disediakan oleh ABC, dibandingkan dengan informasi yang disediakan oleh sistem biaya tradisional yang selama ini digunakan oleh perusahaan.Ada tabel
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
5096 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Depok Departemen Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia., 2005 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Accounting information systems Cost accounting Activity based costing |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | xiii, 97 p. : diagr., il. ; 30 cm |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |