Text
Analisis elemen store atmosphere dengan store image : studi kasus Toko Buku Gramedia Depok
Saat ini semakin banyak orang yang membutuhkan informasi dan ditunjang pula dengan tingkat pendidikan yang semakin tinggi, mengakibatkan permintaan akan buku serta alat pendukung pendidikan semakin meningkat. Dalam memenuhi kebutuhan masyarakat ini, Toko Buku Gramedia sebagai salah satu toko buku besar yang cukup dikenal oleh masyarakat terus meningkatkan kualitasnya. Toko Buku Gramedia cabang Depok merupakan salah satu contohnya. Upaya peningkatan kualitas dapat dilakukan dengan cara memperhatikan berbagai atmosfir toko. Karena pada akhirnya atmosfir dapat membentuk image konsumen terhadap toko buku tersebut Hal inilah yang yang menarik dan diangkat dalam penelitian ini, yaitu mengenai analisis terhadap elemen store atmosphere dengan store image dengan studi kasus: Toko Buku Gramedia Depok. Tujuan dari penelitian ini adalah mengelompokkan masing ? masing elemen store atmosphere menjadi beberapa faktor, menganalisis hubungan antara faktor yang terbentuk dari elemen store atmosphere dengan store image Toko Buku Gramedia Depok, serta menganalisis hubungan antara kenyamanan dengan store image Toko Buku Gramedia Depok. Penelitian ini dilakukan melalui riset deskriptif terhadap 100 responden yang seluruhnya pernah mengunjungi Toko Buku Gramedia Depok. Data primer yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan statistical tools yaitu frekuensi, factor analysis, dan korelasi. Dari hasil analisis ditemukan bahwa variabel ? variabel dalam store atmosphere memiliki hubungan yang signifikan terhadap store image, kecuali satu variabel yaitu papan petunjuk arah. Selain itu kenyamanan ternyata memiliki hubungan yang signifikan dengan store image. Toko Buku Gramedia Depok disarankan untuk terus meningkatkan berbagai elemen ? elemen store atmospherenya dan juga meningkatkan kenyamanan pengunjung secara keseluruhan agar imagenya positif di mata konsumen. Ada tabel
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
5269 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Depok Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia., 2006 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Corporate image Bookstores Retail management |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | viii, 108 p. : diagr. ; 30 cm. |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |