Text
Electronic disclosure pada perusahaan Telekomunikasi Asia Pasifik di New York Stock Exchange (NYSE)
Dalam rangka melihat praktek electronic disclosure di perusahaan-perusahaan Asia, khususnya emiten yang bergerak dalam industri telekomunikasi di NYSE, maka dilakukan pengukuran electronic disclosure dengan cara membuat indeks. Indeks electronic disclosure yang membentuk peringkat electronic disclosure antar emiten menunjukkan beberapa hasil. Pertama, akumulasi indeks menunjukkan masih rendahnya tingkat disclosure terhadap informasi kualitatif perusahaan, terutama terkait dengan informasi corporate governance, corporate responsibility, dan kode etik perusahaan. Kedua, sub-indek KI dan LT04 memiliki nilai yang hampir merata. Ketiga, rendahnya rata-rata keseluruhan indeks electronic disclosure menunjukkan masih rendahnya tingkat electronic disclosure di region ini. Keempat, jika indeks electronic disclosure dikelompokkan ke dalam kelompok peringkat, maka ditemukan bahwa: 1) lima peringkat teratas (papan atas) didominasi oleh perusahaan Jepang dan Oseania; 2) peringkat 6-14 (papan menengah) didominasi oleh perusahaan Cina dan Korea Selatan; dan 3) India menempatkan dua perusahaannya di lima peringkat terbawah (papan bawah). Identifikasi terhadap rata-rata nilai variabel pembeda electronic disclosure menunjukkan bahwa peringkat 1-9 indeks electronic disclosure memiliki nilai rata-rata total assets yang lebih tinggi dibandingkan dengan peringkat 10-19 indeks electronic disclosure. Di sisi lain, delta ROA dan return saham peringkat 1-9 indeks electronic disclosure ternyata lebih rendah dibandingkan dengan peringkat 10-19 indeks electronic disclosure. Selain itu, ditemukan bahwa sembilan perusahaan peringkat teratas memiliki rata-rata proporsi direktur non-eksekutif yang lebih rendah tetapi memiliki proporsi direktur independen yang lebih tinggi dibandingkan dengan sepuluh peringkat terbawah indeks electronic disclosure. Penelitian ini juga memperoleh bukti bahwa sembilan perusahaan teratas peringkat electronic disclosure memiliki umur terdaftar yang lebih tua di NYSE dan membayar auditor fees jauh lebih besar (lebih dari 2 kali lipat) dibandingkan dengan sepuluh peringkat terbawah indeks electronic disclosure. Identifikasi terhadap faktor-faktor electronic disclosure menunjukkan bahwa secara keseluruhan implementasi electronic disclosure pada sampel penelitian masih sangat kurang, terutama dalam hal pengungkapan corporate governance, corporate responsibility, karir dan kode etik perusahaan. Sub-indeks corporate responsibility menunjukkan nilai terendah. Terlepas dari hal itu, pengungkapan latar belakang perusahaan, data keuangan, terendah. Terlepas dari hal itu, pengungkapan latar belakang perusahaan, data keuangan, pusat media, kemudahan informasi, dan laporan tahunan 2004 menunjukkan persentase yang relatif lebih tinggi. Berdasarkan uji korelasi Kendall, tampak bahwa variabel indeks disclosure (electronic disclosure) berkorelasi positif terhadap variabel total assets dan auditor fees, dan berkorelasi negatif terhadap return saham perusahaan. Uji Kendall ini tidak menemukan bukti adanya hubungan linier dan signifikan antara indeks electronic disclosure dengan umur terdaftarnya emiten di bursa dan proporsi direktur non-eksekutif dan independen perusahaan.Ada tabel
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
5409 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Depok Universitas Indonesia., 2006 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Telecommunication industry Company performance Corporate governance Disclosure New York sstock exchange |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | xiv, 152 p. : diagr. ; 30 cm |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |