Text
PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (PT TMMIN) merupakan sebuah perusahaan yang beroperasi secara global. Oleh sebab itu, dalam menjalankan kegiatan bisnisnya PT TMMIN tidak hanya dipengaruhi oleh risiko bisnis normal tetapi juga mengalami risiko nilai tukar mata uang asing (foreign exchange risk) ketika melakukan transaksi dalam mata uang asing. Ada beberapa jenis transaksi yang didenominasi dalam mata uang asing yang dilakukan PT TMMIN, diantaranya adalah pembelian bahan mentah dan penjualan produk yang nilainya dinyatakan dalam mata uang asing (ekspor dan impor), pinjaman yang didenominasi dalam mata uang asing serta transaksi pembelian dan penjualan unit mata uang asing untuk tujuan pembayaran ke vendor. Dalam laporan akhir magang ini, penulis membahas mengenai kesesuaian antara perlakuan akuntansi transaksi mata uang asing dan instrumen keuangan kontrak berjangka yang dilakukan PT TMMIN terhadap standar akuntansi yang berlaku. Selain itu, penulis juga memberikan beberapa rekomendasi atas permasalahan yang timbul terkait dengan transaksi yang didenominasi dalam mata uang asing di PT TMMIN, diantaranya merancang draft SOP (standard operating procedure) untuk transaksi jual beli unit mata uang asing, analisis pasar valuta asing (forex market analysis) dengan menggunakan analisis teknikal dan fundamental, merancang format baru laporan transaksi jual beli unit mata uang asing yang lebih informatif, analisis instrumen hedging yang terbaik untuk mengelola risiko kewajiban yang didenominasi dalam mata uang asing. Ada tabel
| Call Number | Location | Available |
|---|---|---|
| 5990 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
| Penerbit | Depok: Departemen Akuntansi, Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia 2007 |
|---|---|
| Edisi | - |
| Subjek | Accounting Foreign exchange Financial accounting Automobile industry |
| ISBN/ISSN | - |
| Klasifikasi | - |
| Deskripsi Fisik | vii, 71 p., 8 p. : diagr. ; 30 cm & lamp. |
| Info Detail Spesifik | - |
| Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
| Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |