Text
Audit atas pendapatan dan piutang Hotel ABC
Laporan magang ini berisi tentang siklus pendapatan, terutama pendapatan kamar dan pendapatan food & beverage pada Hotel ABC. Siklus pendapatan tersebut kemudian dibandingkan dengan yang ada di teori. Pendapatan di Hotel ABC memiliki siklus yang terdiri dari 4 tahap, yaitu tahap reservasi, tahap check in, tahap ketika tamu di hotel, dan yang terakhir adalah tahap check out. Sela in pendapatan, laporan magang ini juga membahas piutang Hotel ABC. Piutang Hotel ABC terdiri atas 2 jenis piutang, yaitu guest ledger (bagian dari buku besar tambahan yang memuat rincian piutang usaha dari konsumen jasa hotel pada saat yang bersangkutan masih menginap di hotel) dan city ledger ( bagian dari buku besar tambahan yang memuat rincian piutang usaha dari konsumen jasa hotel setelah yang bersangkutan meninggalkan hotel secara permanent). Berkaitan dengan pelaksanaan audit di Hotel ABC, P enulis membahas tentang tujuan audit yang ingin dicapai dalam mengaudit transaksi penjualan (Occurrence, Completeness, Accuracy , Posting and Summarization, Classification, Timing ) dan piutang Hotel ABC (Detail tie -in , Occurrence , Completeness, Accuracy , Classification, Cutoff, Realizable value, Rights) . Penulis juga membahas prosedur- prosedur yan g dilaksanakan dalam mencapai masing-masing tujuan audit tersebut. Dari prosedur audit yang dilakukan oleh Penulis, didapat kesimpulan bahwa penyajian atas akun pendapatan dan piutang Hotel ABC tidak bertentangan dengan standar akuntansi yang berlaku umum di Indonesia, yaitu PSAK. Dengan demikian, laporan keuangan Hotel ABC telah disajikan secara wajar.Ada tabel
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
6850 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Depok Departemen Ilmu Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia., 2009 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Auditing Hotels sales Revenue Account receivable |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | xii, 68 p. : il. ; 30 cm & lamp |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |