Text
Driving mobile game growth : factors of engagement
Pasar game mobile berkembang dengan sangat cepat, berkontribusi lebih dari setengah pangsa pasar industri game. Dengan model bisnis freemium yang mendominasi pasar game mobile, persaingan menjadi sangat ketat dan kebutuhan untuk bisnis yang berkesinambungan menjadi tinggi. Engagement adalah salah satu elemen penting dalam membuat game mobile yang berkesinambungan. Akan tetapi, masih belum ada kesepakatan yang jelas untuk faktor-faktor engagement. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi metode-metode yang dapat mendorong pertumbuhan engagement dari game mobile dengan mengeksplorasi faktor-faktor yang mempengaruhi engagement melalui tinjauan teori, interview dengan ahli, dan menemukan faktor-faktor tersebut menggunakan Exploratory Factor Analysis. Data yang digunakan dalam penelitian ini dikumpulkan menggunakan survei dari pemain game mobile oleh Cv. x, sebuah game idle clicker. Penelitian ini menghasilkan empat faktor dari engagement: yaitu aesthetic, absorption, game mechanic, dan retainability. Penelitian ini juga menunjukkan bahwa ada hubungan antar variabel, yaitu aesthetic, game mechanic, absorption mempengaruhi retainability. Ada tabel
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
T 099/18 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Jakarta Program Studi Magister Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia., 2018 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Business models Business planning Electronic games Mobile games |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | x, 64 p. : il. ; 30 cm. |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |