Text
Cost efficiency and productivity of indonesian insurance industry
Penelitian ini menerapkan DEA (Data Envelopment Analysis) untuk meneliti efisiensi biaya dan indeks TFP (Total Factor Productivity) pada industri asuransi di Indonesia dengan menggunakan 118 perusahaan asuransi jiwa dan kerugian selama tahun 2006-2008. Rata-rata nilai efisiensi biaya untuk industri asuransi jiwa adalah sebesar 0.425 dan asuransi kerugian sebesar 0.481. Dengan menggunakan Indeks Malmquist, diketahui bahwa industri asuransi di Indonesia mengalami kenaikan perubahan produktivitas selama periode penelitian dimana faktor utama perubahan berasal dari komponen perubahan teknis (technical change) diban-dingkan perubahan efisiensi (efficiency change). Selain itu, untuk memperkirakan pengaruh variabel lingkungan terhadap efisiensi biaya, penelitian ini menggunakan pendekatan ekonometrik. Tipe perusahaan asuransi, ukuran, dan rasio ekuitas terhadap total asset memiliki pengaruh negatif terhadap efisiensi biaya. Sementara itu, pangsa pasar dan struktur kepemilikan tidak memiliki pengaruh terhadap nilai efisiensi tersebutAda tabel
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
7794 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Depok Depatemen Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia., 2012 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Econometric models Insurance Company Data envelopment analysis Total factor productivity Cost efficiency |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | xii, 51 p. : diagr. ; 30 cm |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |