Text
Model of it adoption for increasing the MSME's competitive advantage
Dalam konteks pasar global, penerapan teknologi informasi (TI) dalam perusahaan dapat dipandang sebagai masalah penting khususnya bagi bisnis usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM)). Penelitian ini menguraikan tingkat adopsi TI., alasan memakainya, faktor penghambat, dan pola adopsinya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan populasi UMKM yang terdaftar di Koperasi Industri Tas dan Kopor (INTAKO) di Sidoardjo. Data dikumpulkan dengan purposive sampling dan interview serta kuesioner, kemudian dianalisis secara deskriptif. Hasilnya menunjukkan bahwa adopsi TI masih rendah. Alasan utama UMKM mengadopsi TI adalah manfaatnya untuk meningkatkan daya saing, kinerja dan karena dorongan faktor eksternal. Faktor penghambatnya adalah faktor biaya dan hambatan SDM serta kompleksitas TI. Empat faktor penentu adopsi TI adalah karakteristik individu, karakteristik TI, konteks perusahaan, dan konteks lingkungan. Tingkat adopsi TI yang rendah di UMKM tidak bisa memberikan peningkatan daya saing yang signifikan..
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Surabaya PPPM STIE Perbanas., |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Information technology Competitiveness Adoption |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | - |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |