Text
Peran Informasi Akuntansi dalam Keputusan Investasi Venture Capital di Perusahaan Baru Berbasis Teknologi
Penelitian ini bertujuan untuk melihat peran informasi akuntansi dalam keputusan investasi venture capital di perusahaan baru berbasis teknologi. Studi ini bersifat kualitatif dan eksploratori dengan perolehan bukti empiris dari wawancara yang dilakukan terhadap professional yang berkerja di perusahaan venture capital di Indonesia. Agenda diskusi utama dibagi terhadap 3 preposisi yaitu: peran stewardship laporan keuangan yang tersedia; peran valuation dari laporan keuangan yang tersedia; dan dampak asset tidak berwujud tidak tersingkap pada nilai valuasi (value of investment) perusahaan. Dalam temuannya, informasi akuntansi tidak memegang peran stewardship dan valuation dalam keputusan investasi yang dimiliki venture capital. Aset tidak berwujud yang tidak tersingkap juga ditemukan mempengaruhi nilai valuasi venture capital.Ada Tabel
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
10571 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Depok Program Studi Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia., 2017 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Accounting Valuation Venture capital Accounting Information Valuations Value of Investment |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | xii, 105 p. ; ill. ; 30 cm |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |