Text
Struktur pasar, efisiensi, dan profitabilitas pada industri perbankan ASEAN 5
Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) industri perbankan pada tahun 2020 mendatang akan menuntut bank-bank untuk bisa melakukan efisiensi agar bisa bersaing dalam pasar perbankan. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jenis hipotesis industri organisasi yang berlaku untuk melihat kesiapan MEA pada pasar perbankan ASEAN dengan menggunakan 52 sampel bank terbesar dari masing-masing bank di ASEAN. Untuk mengukur x-efficiency dan scale efficiency digunakan metode nonparametrik Data Envelopment Analysis (DEA), kemudian untuk mengukur konsentrasi digunakan indeks Lerner, setelah itu penentuan hipotesis dilakukan dengan regresi panel. Hasil penelitian menunjukkan hipotesis structure conduct performance (SCP) berlaku pada bank-bank besar negara Indonesia, Thailand, dan Singapura. Sementara itu hipotesis relative market power (RMP) berlaku pada bank-bank besar negara Indonesia dan Filipina. Namun hipotesis efisiensi versi relative efficiency structure (RES) maupun scale efficiency structure (SES) dan hipotesis quiet life (QL) sama sekali tidak berlaku pada bank-bank negara ASEAN.Ada tabel
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
T 195/16 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Depok Program Magister Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia., 2016 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Efficiency Profitability Banking industry Banks and banking Market structure |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | xiv, 92 p. : il. ; 30 cm |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |