Text
Pengaruh cost stickiness pada kompensasi eksekutif bank TBK di Indonesia
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan unutk menguji adanya cost stickiness dalam industri perbankan dan pengaruh fenomena stickiness pada kompensasi eksekutif bank tbk di Indonesia. Fenomena stickiness merupakan fenomena asimetris biaya dimana terjadi perubahan yang tidak proporsional antara besarnya penurunan biaya saat pendapatan menurun. Fenomena stickiness ini juga diperkuat dengan adanya insentif eksekutif dalam membangun empire building. Insentif tersebut berupa kompensasi yang diberikan kepada eksekutif dalam upayanya mempertahankan ukuran perusahaan meskipun pendapatan bank mengalami penurunan. Dengan begitu, eksekutif bank diduga mendapatkan double benefit yang didapat dari kompensasi yang diterima dari upaya empire building dan benefit atas kedudukan eksekutif bank pada saat pendapatan menurun. Pengujian dilakukan pada 35 perusahaan bank tbk yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2013-2016. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara keseluruhan perusahaan bank tbk di Indonesia terindikasi adanya fenomena cost stickiness dan fenomena ini menimbulkan adanya double benefit yang diberikan kepada eksekutif bank tbk di Indonesia. Ada tabel
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
11217 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Depok Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia., 2018 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Banks Benefit Cost analisis Cost assysmetric Cost stikiness |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | xiii, 64 p. : il. ; 30 cm |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |