Text
Pengaruh visual merchandising terhadap brand atitide dan purchase intention pada industri outdoor gear
Tesis ini membahas mengenai seberapa besar pengaruh visual merchandising cognition yang terdiri dari tiga dimensi yaitu in-fashion, attractiveness, dan function terhadap brand attitude dan purchase intention melalui dua variabel mediasi yaitu brand salience ( aesthetics dan utilitarian attributes ) serta attitude toward visual merchandising pada industri outdoor gear. Industri outdoor gear memiliki potensi pasar yang besar karena animo masyarakat yang tinggi untuk outdoor activities serta traveling. Penelitian ini dilakukan secara kuantitatif dengan desain deskriptif dan berjenis konklusif. Survey dilakukan melalui kuesioner yang disebarkan di flagship store milik Eiger. Lokasi tersebut dipilih karena toko tersebut memiliki visual merchandising yang konseptual dan tematik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh visual merchandising terhadap brand attitude dan purchase intention melalui variabel ? variabel mediasi tersebut. Aspek mode juga menjadi hal yang patut dipertimbangkan dalam perencanaan desain visual merchandising karena saat ini para konsumen outdoor gear tidak hanya melihat dari aspek fungsionalitas namun juga dari aspek mode. Visual merchandising yang efektif dibutuhkan untuk membangun persepsi yang positif dari konsumen. Visual merchandising yang konseptual dan tematik sebagai strategi pemasaran juga dapat menjadi strategi diferensiasi pada industri outdoor gear. Ada tabel
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
T 354/16 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Jakarta Program Studi Magister Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UI., 2016 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Brand attitude Purchase intention brands Visual merchandising congnition Brand salience Attitude toward visual merchandising |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | xv, 152 p. : il. ; 30 cm |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |