Text
Pasar Indonesia sangat seluler, 67% dari pelaku belanja online menggunakan ponselnya untuk berbelanja. Maka dari itu, peran dari aplikasi seluler e-commerce sangat lah penting. Bagian paling integral dari aplikasi seluler e-commerce adalah sistem rekomendasi. Sistem ini bertugas merekomendasikan produk kepada pengguna sesuai aktivitas dan profil preferensi mereka. Suatu sistem rekomendasi dapat dikatakan berhasil apabila dapat menghasilkan niatan membeli pada pengguna. Namun, hal ini membutuhkan kepercayaan dari pengguna. Pada penelitian ini, diselidiki faktor-faktor yang mempengaruhi kepercayaan pengguna, yaitu: recommendation quality, transparency, dan mobile app quality. Sebanyak 640 responden yang menggunakan aplikasi seluler e-commerce dalam jangka 6 bulan diteliti. Hasil dari penelitian ini membuktikan bahwa ada pengaruh positif dari recommendation accuracy, novelty, dan diversity terhadap recommendation quality; pengaruh positif dari explanation terhadap transparency; pengaruh positif dari information quality, recommendation quality, dan transparency terhadap trust; dan pengaruh positif dari trust terhadap purchase intention.Ada tabel
| Call Number | Location | Available |
|---|---|---|
| 11499 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
| Penerbit | Depok: Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia 2018 |
|---|---|
| Edisi | - |
| Subjek | trusts Information technology Quality of services Information quality Electronic comerce Recomendation |
| ISBN/ISSN | - |
| Klasifikasi | - |
| Deskripsi Fisik | viii, 79 p. : il. ; 30 cm |
| Info Detail Spesifik | - |
| Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
| Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |