Text
Analisis permintaan pariwisata di provinsi Jawa Timur tahun 2000-2009
Industri pariwisata merupakan salah satu sektor penyumbang devisa asing bagi perekonomian Indonesia. Hal-hal yang dapat diperoleh dari berkembangnya industri pariwisata adalah penyediaan lapangan pekerjaan dan sebagai sumber pendapatan pemerintah daerah. Perkembangan industri pariwisata terkait erat dengan banyaknya jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia pada umumnya dan Provinsi Jawa Timur pada khususnya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh faktor GDP riil per kapita negara asal wisatawan mancanegara, nilai tukar riil mata uang Rupiah terhadap mata uang asing, biaya transportasi dan tingkat keamanan tempat tujuan wisata terhadap jumlah kedatangan wisatawan mancanegara ke Provinsi Jawa Timur. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis regresi data panel dengan pendekatan fixed effect terhadap 12 negara yang mewakili lebih dari 70 persen jumlah kedatangan wisatawan mancanegara ke Jawa Timur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa GDP riil per kapita negara asal wisatawan mancanegara dan nilai tukar riil Rupiah terhadap mata uang asing berpengaruh secara statistik dan signifikan terhadap jumlah kedatangan wisatawan mancanegara ke Provinsi Jawa Timur sedangkan biaya transportasi dan tingkat keamanan tempat tujuan wisata yang digambarkan dengan dummy travel warning tidak berpengaruh terhadap jumlah kedatangan wisatawan mancanegara ke Provinsi Jawa Timur. Elatisitas dari pendapatan sebesar +1,23 menunjukkan bahwa wisata dianggap sebagai barang mewah bagi wisatawan mancanegara karena bernilai lebih dari satu (elastis)..Januari 2012
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
EK 0805 | PSB lt.dasar - Pascasarjana | 1 |
Penerbit | Depok Program Pascasarjana Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia., 2012 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Jumlah kedatangan wisatawan mancanegara GDP riil per kapita Nilai tukar riil Biaya transportasi dan Dummy travel warning. |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | - |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |