Text
Penerapan model penerimaan teknologi aplikasi laporan pertanggungjawaban keuangan bantuan operasional sekolah (ALPEKA BOS)
Penelitian ini bertujuan untuk melihat faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat penerimaan teknologi Aplikasi Laporan Pertanggungjawaban Keuangan Bantuan Operasional Sekolah (ALPEKA BOS). Kemudahan dalam penggunaan dipengaruhi oleh enam faktor, yaitu kepercayaan diri dalam menggunakan komputer, persepsi mengenai teknologi, kecemasan dalam menggunakan komputer, keterbukaan terhadap komputer, rasa senang, dan penggunaan objektif. Faktor utama dalam Technology Acceptance Model yang digunakan dalam penelitian ini adalah kemudahan dalam menggunakan, persepsi manfaat dan minat untuk menggunakan aplikasi. Survei dilakukan pada 260 Sekolah Dasar Negeri di Kabupaten Pandeglang, Banten, dengan teknik purposive sampling. Analisis dilakukan menggunakan Structural Equation Modeling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor yang jadi penentu kemudahan menggunakan aplikasi adalah kepercayaan diri, persepsi mengenai teknologi, kecemasan, dan rasa senang. Persepsi kemudahan dalam menggunakan aplikasi merupakan faktor yang mempengaruhi persepsi manfaat dan juga minat menggunakan aplikasi..Printed Material
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
IA 0127 | PSB lt.dasar - Pascasarjana | 1 |
Penerbit | Depok Universitas Indonesia., 2016 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Technology acceptance model Stewardship Theory Self Efficacy Theory Flow Theory Behavioral Decision Theory ALPEKA BOS. |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | xvi, 137 p. : ill. ; 29 cm. |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |