Text
Pengembangan aplikasi portofolio Black-Litterman dengan data envelopment analysis sebagai basis pandangan spesifik investor
Penelitian ini menggunakan Data Envelopment Analysis (DEA) untuk memfasilitasi proses optimasi portofolio Black-Litterman (BL). DEA menghasilkan estimasi imbal hasil berdasarkan pada efficient frontier multi variabel yang dibentuk untuk setiap aset. Penelitian ini menggunakan dua komponen sebagai input dalam DEA: CVaR dan ukuran likuiditas LMX. Memakai implied excess return hasil proses reverse optimization BL sebagai output, model menghasilkan estimasi imbal hasil untuk setiap aset, yang berfungsi sebagai view dalam pembentukan portofolio posterior BL. Penggunaan BL akan memastikan proses optimasi portofolio posterior yang mean-variance efficient. Hasil penelitian menunjukkan bahwa DEA dapat digunakan sebagai metode untuk merumuskan view yang kompatibel dengan prior distribution BL. Studi lebih lanjut dapat ditempuh untuk menemukan kombinasi indikator input-output DEA yang lebih baik sekaligus memperhatikan karakter efficient frontier DEA. Pengembangan model lebih lanjut dapat pula dilakukan untuk memasukkan berbagai aspek kompleksitas pasar ataupun berbagai variabel yang mencerminkan informasi yang tak terduga..Printed Material.18/01/2016
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
DMA 0174 | PSB lt.dasar - Pascasarjana | 1 |
Penerbit | Depok Universitas Indonesia., 2016 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Portfolio selection Data envelopment analysis Portfolio optimization Black Litterman Model Efficient Portfolio Frontier |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | - |
Deskripsi Fisik | xi, 421 p. : ill. ; 29 cm. |
Info Detail Spesifik | - |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |