Pentingnya Kondisi Ekonomi Rumah Tangga Dalam Perawatan Ibu Hamil dan Imunisasi Anak di Indonesia Tahun 2002-2003: Model Probit
Angka kematian ibu dan anak di Indonesia masih tinggi. Beberapa faktor termasuk kondisi ekonomi diduga memberikan pengaruh dalam upaya memberikan perawatan kepada ibu hamil dan imunisasi anak yang efektif. Tulisan ini mengkaji tentang beberapa faktor yang mempengaruhi perawatan kesehatan ibu dan anak. Ada 3 dependen variabel yang digunakan yaitu 1) frekuensi kunjungan pemeriksaan kehamilan ke pusat kesehatan; 2) pemakaian suplemen zat besi selama kehamilan, dan 3). imunisasi anak. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia tahun 2002-2003. Penelitian ini menggunakan model probit. Hasilnya adalah variable independen karakteristik responden seperti pendapatan rumah tangga, pendidikan suami maupun istri, jumlah anak, urutan anak, tempat tinggal perkotaan serta karakteristik demografi berpengaruh signifikan terhadap ketiga variable dependen. Penelitian ini memiliki peran penting dalam meningkatkan kesehatan ibu dan anak yang sangat dibutuhkan dalam pembangunan bangsa pada masa sekarang dan akan datang.
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
JEKT0802 | PSB lt.dasar - Pascasarjana | 1 |
Tidak tersedia versi lain