Tesis
Analisis Akuntansi dan Perpajakan Biaya Tooling: Studi Kasus Sengketa Pajak atas Biaya Tooling
Penelitian ini menganalisis perlakuan akuntansi dan perpajakan yang tepat atas sengketa pajak biaya tooling di PT XYZ. Biaya tooling dibayarkan oleh oleh PT. XYZ kepada PT. PQR dalam rangka memproduksi pesanan dari PT. HOA. Penelitian ini merupakan studi kasus dengan teknik analisis dekriptif kualitatif berdasarkan dokumentasi dan hasil wawancara. Hasil analisis berdasarkan regulasi dan hasil wawancara, biaya tooling dapat dikapitalisasi oleh PT. XYZ sebagai aset tetap jika manfaat lebih dari satu periode, jika tidak maka akan diakui sebagai beban. Biaya tooling dapat diperlakukan sebagai sewa (aset hak guna) secara akuntansi oleh PT. HOA, jika secara substansi memenuhi kriteria sewa atau mengandung sewa. Perpajakan tidak mengakui prinsip transaksi mengandung sewa dalam transaksi tersebut sehingga biaya tooling tidak dapat diakui sebagai sewa menurut pajak.
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
T 034/22 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Jakarta Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia., 2022 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Tax dispute Tooling cost Lease substance |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | NONE |
Deskripsi Fisik | xiii, 81 p. ; chart, tables, graphics, appendix, 30cm |
Info Detail Spesifik | Tesis MAKSI |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |