Skripsi
Evaluasi Prosedur Pengujian Pengendalian dan Pengujian Substantif oleh oleh KAP MOND atas Akun Kas dan Setara Kas pada PT Emoney Indonesia
Laporan magang ini bertujuan untuk mengevaluasi prosedur pengujian pengendalian dan pengujian substantif atas akun kas dan setara kas yang dilakukan oleh KAP MOND pada PT Emoney Indonesia pada periode interim untuk laporan keuangan tahun berakhir 30 September 2022. PT Emoney Indonesia adalah perusahaan yang bergerak pada industri keuangan digital (fintech). Prosedur yang dilakukan bertujuan untuk menguji efektivitas pengendalian klien dan menguji asersi kelengkapan (completeness), keberadaan (existence), dan akurasi (accuracy), dan klasifikasi (classification). Prosedur yang dilakukan meliputi prosedur pemahaman pengendalian, reperformance bank reconciliation, lead schedule working paper, prior period review, dan membandingkan saldo neraca dengan bank statement. Berdasarkan evaluasi, didapatkan kesimpulan bahwa prosedur pengujian pengendalian dan pengujian substantif telah dilakukan sesuai dengan teori dan standar yang berlaku. Laporan magang ini juga menganalisa refleksi diri selama menjalani kegiatan magang di KAP MOND.
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
14128 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Depok Program Studi Ilmu Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia., 2023 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Cash and cash equivalents Bank reconciliation Test of Controls Substantive tests |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | NONE |
Deskripsi Fisik | xiv, 75 p. ; diagr. ; 30 cm |
Info Detail Spesifik | Laporan Magang |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |