Skripsi
Evaluation on Test of Details Procedure for Accounts Payable by PAF MRA
Laporan magang ini merupakan pembahasan terkait evaluasi terhadap prosedur audit pengujian terinci (Test of Details) yang dilakukan oleh KAP MRA pada akun utang dagang dari PT NAN untuk periode 31 Desember 2023. Laporan magang ini memberikan latar belakang operasional bisnis PT NAN dan prosedur audit yang dilakukan oleh KAP MRA. Kemudian akan mendalami evaluasi mendalam terhadap prosedur pengujian rincian utang usaha. Evaluasi yang dilakukan berdasar pada literatur dan standar audit yang berlaku dan dilakukan berdasarkan pengalaman yang dilaksanakan selama magang di KAP MRA. Tujuan utama dari pengujian prosedur rincian adalah untuk memperoleh keyakinan memadai tentang completeness, accuracy, dan occurrence saldo utang dagang yang dilaporkan dalam laporan keuangan PT NAN. Pengujian terinci (Test of Details) dilakukan untuk mencapai asersi seperti yang dijelaskan dalam Standar Audit 315 dengan memperoleh bukti yang diatur dalam Standar Audit 500. Temuan dan rekomendasi tersebut memberikan wawasan berharga yang dapat menjadi masukan bagi perbaikan prosedur pengujian utang usaha di KAP MRA. Di luar evaluasi teknis audit, juga dilakukan pembahasan hasil proses refleksi diri. Ini membahas pengembangan pemikiran kritis, pemecahan masalah, dan keterampilan komunikasi. Laporan magang ini juga menguraikan rencana pengembangan pribadi dan profesional yang akan dilakukan di masa depan seperti pengembangan keterampilan melalui kursus online, mengikuti sertifikasi profesi, dan berkarir penuh waktu sebagai Auditor.
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
S 14778 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Penerbit | Depok Program Studi Kelas Khusus Internasional Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia., 2024 |
---|---|
Edisi | - |
Subjek | Evaluation Audit Accounts payable Substantive Procedures Test Of Details Audit Standards |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | NONE |
Deskripsi Fisik | xii, 56 p. : il. ; 30 cm. |
Info Detail Spesifik | Laporan Magang |
Other Version/Related | Tidak tersedia versi lain |
Lampiran Berkas | Tidak Ada Data |