Logo

Pusat Sumber Belajar FEB UI

  • FAQ
  • Berita
  • Rooms
  • Bantuan
  • Area Anggota
  • Pilih Bahasa :
    Bahasa Inggris Bahasa Indonesia
  • Search
  • Google
  • Advanced Search
*sometimes there will be ads at the top, just scroll down to the results of this web
UNIVERSITAS INDONESIA
PERANAN CUSTOMER EXPERIENCE,
CUSTOMER SATISFACTION, DAN
INFLUENCER MARKETING
TERHADAP CUSTOMER LOYALTY:
KASUS PADA DUA G...
SKRIPSI
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
2024
Request Access

Skripsi

Peranan Customer Experience, Customer Satisfaction, dan Influencer Marketing terhadap Customer Loyalty: Kasus pada Dua Generasi Pelanggan Brand Kecantikan Lokal (Generasi Milenial dan Generasi Z)

“The Role of Customer Experience, Customer Satisfaction, and Influencer Marketing on Customer Loyalty: A Case of Two Generations of Local Beauty Brand Customers (Millennials and Generation Z)”

Rizal Edy Halim (Pembimbing/Promotor) - ; Maharani Az-Zahra Daulay - ; Ignatius Heruwasto (Penguji) - ; Nissa Ghulma Ratnasari (Penguji) - ;

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh customer experience, customer satisfaction, dan influencer marketing terhadap customer loyalty dari brand kecantikan lokal. Selain itu, customer demographics sebagai moderasi dari pengaruh-pengaruh tersebut juga dianalisis dengan menggunakan subjek generasi milenial dan generasi Z. Penelitian ini menggunakan pendekatan metode kuantitatif berupa cross-sectional survey melalui kuesioner daring untuk menguji 6 hipotesis. Dengan menggunakan teknik purposive sampling, Peneliti mengumpulkan 309 responden yang memenuhi kriteria berupa warga negara Indonesia (WNI), tergolong dalam generasi milenial atau generasi Z, pernah membeli produk kecantikan lokal dalam kurun 6 bulan terakhir, dan aktif dalam menggunakan media sosial. Data yang telah dikumpulkan diolah dengan metode Structural Equation Modeling (SEM) menggunakan software SmartPLS. Hasil pengolahan data menunjukkan terdapat 3 hipotesis yang terbukti secara signifikan, yaitu terdapat pengaruh positif dari customer experience terhadap customer loyalty, pengaruh positif dari customer satisfaction terhadap customer loyalty, dan pengaruh positif dari influencer marketing terhadap customer loyalty. Kemudian, moderator customer demographics ditemukan tidak memiliki peranan signifikan pada pengaruh customer experience, customer satisfaction, maupun influencer marketing terhadap customer loyalty. Penemuan dari penelitian memberikan wawasan bagi brand kecantikan lokal di Indonesia agar dapat meningkatkan customer loyalty dengan meningkatkan customer experience, customer satisfaction, dan influencer marketing.


Ketersediaan

Call NumberLocationAvailable
S 14834PSB lt.2 - Karya Akhir1
PenerbitDepok: Program Studi Ilmu Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia 2024
Edisi-
SubjekCustomer loyalty
Customer Satisfaction
Millennials
Social media marketing
Generation Z
Customer Experience
Influencer Marketing
ISBN/ISSN-
KlasifikasiNONE
Deskripsi Fisikxiv, 133 p. : il. ; 30 cm.
Info Detail SpesifikSkripsi
Other Version/RelatedTidak tersedia versi lain
Lampiran BerkasTidak Ada Data

Pencarian Spesifik
Where do you want to share?