Analisis Pengaruh Corporate Social Responsibility terhadap Kepercayaan Konsumen, Reputasi Perusahaan, Consumer-Company Identification, dan Intensi Pembelian pada Industri Kosmetik di Indonesia
Penelitian ini menganalisis pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) pada kepercayaan konsumen terhadap perusahaan, reputasi perusahaan, identifikasi konsumen-perusahaan, dan intensi pembelian di industri kosmetik Indonesia, dengan fokus pada tiga dimensi CSR: ekonomi, sosial, dan lingkungan. Sebanyak 384 responden terlibat dalam penelitian ini dengan kriteria mengetahui serta pernah membeli produk kosmetik di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan Partial Least Squares Structural Equation Modeling (PLS-SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa CSR memengaruhi kepercayaan konsumen (Company Trustworthiness) dan reputasi perusahaan (Company Reputation). Selain itu, Company Trustworthiness dan Consumer-Company Identification (CCI) berperan sebagai mediator yang memperkuat hubungan antara CSR dan Purchase Intention. Temuan ini menunjukkan bahwa CSR yang relevan dengan nilai konsumen dapat meningkatkan loyalitas dan keputusan pembelian. Penelitian ini memberikan kontribusi teoritis dan praktis dalam merancang strategi CSR yang efektif untuk meningkatkan kepercayaan, reputasi, dan intensi pembelian konsumen.
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
T 514/24 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Tidak tersedia versi lain