Evaluasi Prosedur Advisory atas Pengakuan dan Pengukuran Pendapatan oleh KAP AJM terhadap PT AFJ Indonesia Tbk Berdasarkan PSAK 115
Laporan magang ini disusun untuk mengevaluasi prosedur advisory atas implementasi PSAK 115 terkait pengukuran dan pengakuan pendapatan yang dilakukan oleh KAP AJM terhadap PT AFJ Indonesia Tbk. Evaluasi implementasi PSAK 115 dilakukan dengan menggunakan five-steps model, meliputi identifikasi kontrak, kewajiban pelaksanaan, harga transaksi, alokasi harga transaksi, dan pengakuan pendapatan. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa implementasi PSAK 115 oleh KAP AJM telah sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku, meskipun terdapat kendala seperti ketidaklengkapan dokumen dari klien. Dengan demikian, penulis merekomendasikan agar KAP AJM dapat mengoptimalkan proses dokumentasi klien dan menyediakan pelatihan tambahan untuk meningkatkan efisiensi implementasi standar akuntansi. Penulis juga melakukan refleksi diri yang memuat pengalaman, evaluasi atas pencapaian dan tantangan, serta rencana tindak lanjut yang akan penulis lakukan.
Call Number | Location | Available |
---|---|---|
S 15359 | PSB lt.2 - Karya Akhir | 1 |
Tidak tersedia versi lain